JURNAL REVIEW 7 ApresiAKSI

 Buddy Review 7

Pada jurnal review ke-7 ini saya berpasangan dengan mbak Suhaeti, dari regional Bekasi. Mbak Eti panggilannya,  beliau adalah seorang ibu yang sudah memasuki usia jelita dan sudah punya cucu. Masya Allah saya sangat takjub kalau lihat fotonya masih muda tapi sudah punya cucu. Anak beliau yang besar sudah berusia 27 tahun dan yang paling kecil usianya 17 tahun sekarang sedang SMA di Boarding School. Saya sangat salut dengan mbak Eti, usia tidak menghalangi beliau untuk menuntut ilmu dan juga masih melek teknologi.

Beliau memberikan kenang-kenangan berupa foto kami berdua yang di desain dengan cantik. Terima kasih ya Mbak.



Bismillah...
Saya coba mereview jurnal ke-7 yang sudah dibuat oleh Mbak Eti.
Saat membaca alasan kuat analisa dampak, di sini saya melihat alasan kuat yang dituliskan sudah cukup untuk menggerakkan aksi ini menjadi bagian dari solusi. Karena di sana dituliskan bahwa untuk mengetahui tingkat keberhasilan aksi yang sudah dilakukan, Mbak Eti dan tim sudah mengukur jumlah perempuan yang berminat terhadap bisnis dan juga mencari tahu sektor usaha apa yang diminati para pebisnis perempuan. Saya tuliskan juga dalam template berikut ini.
 



Selanjutnya saya berpindah melihat Theory of Change. Apakah runtut prosesnya bisa diterima? Secara umum runtut prosesnya bisa diterima tetapi dari aktivitas ke output saya pikir agak kurang nyambung, mungkin bahasanya aja yang perlu diubah sedikit sehingga saat kita masukkan kalimat, "Jika kita dapat membuat pelatihan bisnis sesuai sektor usaha yang diminati untuk para perempuan, maka memberi pembukaan ilmu bisnis kepada 5 orang perempuan untuk setiap sektor selama tiga sampai enam bulan akan ....". Jadi agak menggantung sedikit bunyi kalimatnya. Selanjutnya saya tuliskan juga di tempat berikut ini.



Langkah berikutnya saya melihat The Logic Model apabila dikroscek dengan pola jika ...  dan ... maka ... , saya melihat tahapan logikanya bisa masuk terus bergerak ke arah impact karena sudah dituliskan secara detail dan isinya berkesinambungan pada masing-masing tabel The Logic Model. Saya tuliskan juga pada template berikut ya.
 

 
 

Feedback saya untuk Mbak Eti dan tim yaitu tim ini sudah mulai melakukan AKSInya. Semoga Mbak Eti dan tim seruni tetap bisa konsisten untuk terus melanjutkan aksi yang sudah dituliskan rencananya. You can see my feedback in this template.
 



Terakhir saya sudah membandingkan antara tabel risk management dan tabel Stop, Continue, Start. Secara keseluruhan struktur berpikir pengambilan keputusannya sudah benar. Hanya saja, untuk poin stop saya pikir disini perlu ditambahkan, tantangan apa yang membuat aksi tertunda, misalkan kesibukan masing-masing anggota yang mengakibatkan konten tidak sesuai dengan jadwal. You can see the following template.
 



#apresiAKSI
#BundaSaliha
#IbuPembaharu
#IbuProfesionaluntuk Indonesia
#InstitutIbuProfesional
#DariRumahUntukDunia
#HexagonCity
#SemestaBerkaryaUntuk Indonesia
#JurnalReview7


Payakumbuh, 7 Desember 2021

Alisa Gumala

Comments

Popular Posts