Menstimulus Matematika Logis pada Anak (Day 1)


Menstimulus Matematika Logis
pada Anak


DAY 1

New games is coming… yeeaayyy.
“Matematika bukan hanya tentang angka dan hitungan, namun juga ada hubungannya pada kelogisan berpikir dan pemecahan masalah”. Noted… Ini menjadi pijakan bagiku dalam menghadapi tantangan kali ini.

Untuk Fatir, Ziyad dan Zaheed dengan rentang usia 2,5 - 4,5 tahun , judul tantangannya adalah Pelangi Geometri.

Bunda membuat alat peraga geometri dari kertas origami warna-warni yang digunting menjadi bentuk geometri sederhana yaitu bentuk persegi empat, persegi panjang, segitiga sama sisi, segitiga siku-siku dan bentuk lingkaran.

Pertama-tama bunda sebutkan nama masing-masing bentuk geometri. Setelah itu bunda suruh untuk mengelompokkan  berdasarkan warna. Fatir berhasil mengelompokkannya. Dan sambil mengelompokkan warna, Fatir juga menggabungkan dua atau lebih bentuk geometri menjadi bentuk geometri yang baru. Ziyad  bisa juga memilih bentuk geometri yang sama warnanya walaupun baru satu warna. Sedangkan Zaheed yang Kinestetik, hanya mau memilih 2 bentuk segitiga pink setelah itu malah dijadikan main lempar-lemparan.  😂
Inilah dokumentasinya:


Ini udah berserakan 😂

Tantangan untuk Kenzie (7y10m) dan Keisha (6y7m) berjudul Pola Matematika di buah Saga.

Tema tantangan ini dipilih berhubungan dengan pelajaran mereka di sekolah. Dengan menggunakan benda real, Kenzie dan Keisha berhasil melengkapi pola yang ditanyakan. Kenzie bunda berikan pola bilangan genap dan Kenzie bisa menjawab dengan benar. Sedangkan Keisha bunda berikan pola bilangan ganjil, walaupun perlu bunda jelaskan dua kali, alhamdulillah Keisha berhasil menjawab dengan benar. Berikut dokumentasinya:

Demikianlah cerita pembelajaran stimulasi matematika logis anak-anak pada hari ini.

Payakumbuh, 23 November 2017

Alisa G


#Tantangan10Hari
#Level6
#KuliahBunsayIip
#ILoveMath
#MathAroundUs
#Day1


Comments

Popular Posts