BE CREATIVE (Day 11)

My Children Creativity


My children have many creativity this day. Dimulai dari melakukan percobaan sains yang berjudul Air yang Tidak Tumpah. Percobaan dimulai dari bunda yang mencontohkan peragaan. Dilanjutkan dengan Keisha yang melakukan sendiri dari awal. Fatir, Ziyad dan Zaheed mengamati dengan antusias. Keisha berhasil melakukan percobaan dengan sukses. Fatir juga mencoba memegang gelas yang berisi air lalu melepaskan karton penutupnya sehinga airnya tumpah dan hal itu rupanya sangat lucu bagi mereka. Mereka berempat tertawa girang. Sayang...bang Kenzie masih demam sehingga tidak bisa mengikuti percobaan sains yang menyenangkan ini.

Setelah percobaan sains selesai, Fatir dan Zaheed bermain lego. Hari ini Fatir menghasilkan bentuk yang merupakan modifikasi dari lego sebelumnya, sedangkan Zaheed  menyusun lego menjadi bentuk sederhana khayalannya sendiri

Malam harinya saat Keisha bermain bersama si kembar Ziyad Zaheed, Keisha punya ide kreatif untuk menggendong si kembar secara bergantian menggunakan gendongan model ransel punya bunda. Dengan pengawasan penuh dari bunda, mulailah Keisha beraksi berkeliling rumah dengan menggendong Ziyad dan Zaheed secara bergantian. Si kembar tertawa riang dan lucu sekali gaya mereka. Gembira itu sederhana 😊



Payakumbuh, 1 April 2018

AlisA


#Tantangan10Hari
#Level9
#KuliahBunsayIIP
#ThinkCreative

Comments

Popular Posts